Benalu Mangga Mampu Melawan Kanker
Anda tentu sudah tahu bahwa benalu memiliki banyak khasiat. Salah satu khasiat benalu mangga ini adalah untuk mengobati atau melawan kanker.
Banyak jenis benalu yang dipercaya dapat mengobati penyakit kanker. Salah satu jenis balu yang dipercaya sebagai herbal untuk melawan kanker ini adalah benalu mangga.
Sebenarnya penggunaan benalu ini cukup aman, asalkan digunakan dengan dosis yang tepat serta proses pembuatan ramuan yang tepat pula.
Kita seringkali salah sangka pada tanaman yang satu ini. Benalu dianggap sebagai tanaman pengganggu yang menyerap nutrisi dan malah mematikan tanaman inangnya.
Tetapi tahukah anda bahwa ternyata tanaman dengan nama Latin Macrosolen cochinchinensis ini bisa bermanfaat bagi kesehatan kita? Ya, beberapa penelitian bahwa tanaman ini dapat menyembuhkan berbagai penyakit yang menyerang tubuh kita. Bahkan di Cina, tanaman ini sudah dari dahulu kala dijadikan sebagai obat herbal untuk mengatasi berbagai macam penyakit.
Benalu mangga obat kanker memang mulai banyak diketahui seiring dengan banyaknya penelitian terhadap benalu mangga ini serta kemudahan dalam mencari informasi di dunia maya.
Untuk pengobatan kanker, ramuan dari benalu mangga inid apat dibuat sebagai berikut. Ambil segenggam daun benalu mangga, bersihkan, kemudian keringkan. Haluskan daun benalu mangga tersebut hingga benar-benar halus.
Seduh bubuk daun benalu mangga tersebut seperti Anda menyeduh kopi. Minumlah ramuan ini secara rutin. Dosis yang aman untuk ramuan ini adalah 10 gram. Jadi, jangan sampai Anda mengonsumsi ramuan ini lebih dari 10 gram. Ramuan ini juga dapat digunakan untuk mengobati gangguan organ, amandel, dan tumor.
Hal yang harus Anda perhatikan ketika merendam atau merebus daun benalu mangga ini adalah jangan menggunakan alat yang berbahan logam. Sebaiknya gunakan wadah dari gerabah atau wadah dari tanah liat.
Penggunaan wadah dari tanah liat ini bertujuan untuk menyerap racun yang ada dalam benalu. Dengan demikian, racun yang ada dalam benalu akan terserap ke dalam wadah dari tanah liat tersebut sehingga akan lebih aman saat dikonsumsi.
Komentar
Posting Komentar
Terima Kasih