Postingan

Kisah Jalur Maut Perang Teluk yang Mengerikan, Tempat Pembantaian Ribuan Tentara Irak

Gambar
George Herbert Walker Bush atau Bush Sr begitulah Presiden ke-41 AS itu biasa disapa. Pria yang meninggal di usia 94 tahun ini dikenang dengan jasa-jasanya selama ia memimpin negara adidaya itu. Salah satu momen bersejarah yang akan dikenang sepanjang masa adalah kepemimpinan Bush Sr saat Saddam Hussein tiba-tiba... Baca selengkapnya

Dari Mana Asal Usul Orang Jawa?

Gambar
- Sebagai orang Indonesia, khususnya orang Jawa, atau suku Jawa, harus tahu ini tentang asal asal usul orang Jawa atau suku Jawa ini. Kita tahu, suku Jawa adalah suku bangsa terbesar yang ada di Indonesia dengan jumlah sekitar 120 juta jiwa atau sekitar 45% populasi manusia di Nusantara. Bukan hanya tinggal di pulau Jawa, orang-orang dari suku ini juga menyebar ke seluruh pelosok negeri ini, terutama setelah dilakukannya program transmigrasi oleh pemerintahan Orde Baru pada 4 dasawarsa silam. Orang Jawa itu telah menyebar ke seluruh nusantara, bahkan dunia. Namun tak banyak orang tahu tentang bagaimana sejarah dan asal usul orang Jawa hingga bisa tinggal dan menetap di pulau yang sekarang disebut pulau Jawa itu. Apakah memang nenek moyang suku Jawa adalah asli penduduk pribumi di sana? Ataukah mereka berasal dari belahan bumi lain yang datang dan menjadi pendatang? Untuk lebih jelasnya berikut ini ada beberapa teori yang menjelaskan tentang bagaimana sebetulnya asal usul suku

Tengah Malam Nanti, Langit Bermandikan Hujan Meteor Perseids

Gambar
Malam ini, langit akan dihiasi fenomena alam berupa hujan meteor tahunan Perseids. Fenomena tersebut dilaporkan akan mencapai puncaknya pada 11-12 Agustus di atas pukul 11 malam hingga pukul 3 dini hari. Diperkirakan akan ada 150 meteor yang jatuh setiap jamnya. Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) memperingatkan bahwa fenomena ini bisa dilihat dengan mata di berbagai penjuru dunia. Salah satu syarat utama untuk mengamati hujan meteor yakni dilakukan di daerah yang bebas polusi cahaya dan udara. Namun, banyaknya jumlah meteor yang jatuh mungkin akan diredupkan oleh sinar bulan. "Kenaikan jumlah meteor yang jatuh kemungkinan akan terhalang terangnya sinar bulan. Cahaya itu akan memudarkan terangnya Perseids," ungkap ahli meteor NASA, Bill Cooke. Sementara itu, ahli meteorologi KGW, Rod Hill seperti dilaporkan Newsweek mengatakan, bahwa waktu terbaik mengamati hujan metero adalah tengah malam nanti. Saat itu akan terlihat sepertiga bulan yang sudah lengser dari puncaknya

Ironi Garam di Negeri Maritim

Gambar
- Sebuah ironi bagi Indonesia, negara maritim yang memiliki garis pantai terpanjang kedua di dunia, mengalami krisis garam. Negara tidak mampu memenuhi kebutuhan nasional akan senyawa kristalin yang lebih dikenal sebagai pengasin itu. Menurut data Asosiasi Industri Pengguna Garam Indonesia (AIPGI), kebutuhan garam nasional setiap tahunnya mencapai 4,23 juta ton. Sedangkan stok yang ada saat ini hanya 112.671 ton. Sementara, jumlah produksi garam dalam negeri pada 2016 kemarin hanya 116 ribu ton. Kebutuhan garam untuk masyarakat (seperti untuk kebutuhan rumah tangga, pengawetan ikan, dan pengasinan) mencapai 750 ribu ton juta per tahun. Sedangkan kebutuhan garam untuk industri, lebih besar lagi (dibanding konsumsi rumah tangga). Dalam setahun, kebutuhan garam untuk industri lebih dari tiga juta ton. Karena produksi dalam negeri belum mampu memenuhi kebutuhan industri, baik dalam segi mutu maupun jumlah, kebutuhan garam industri dan farmasi dipenuhi oleh impor. Fokus Produksi Meman

ENOLA GAY

Gambar
Pagi hari 6 Agustus 1945, pesawat B-29 bernama Enola Gay melayang di atas kota Hiroshima, Jepang. Setelah melakukan pemantauan, sebuah muatan besar yang dinamai Little Boy, dilepas dari dalam Enola Gay. Itulah bom atom pertama yang pernah digunakan manusia untuk memusnahkan ribuan manusia lainnya. Little Boy meledak di Hiroshima, mengakibatkan korban 70 ribu orang tewas dan 100 ribu lainnya luka-luka. Enola Gay dipiloti oleh Paul Warfield Tibbets Jr. Nama Enola Gay sendiri merupakan nama ibu dari Tibbets yang diabadikan dalam bentuk pesawat. Little Boy menyebabkan kehancuran total. Dari sebelumnya ada 90 ribu gedung di Hiroshima, hanya tersisa 28 ribu pasca-pemboman. Dari 200 dokter yang ada di kota ini, cuma tinggal 20 saja yang hidup dan bisa membantu korban. Sementara, suster yang tadinya berjumlah 1.780 orang, susut hanya tersisa 150 yang mampu menuntaskan pekerjannya menolong korban bom atom. Tibbets menyatakan tidak pernah menyesal menjalankan misinya. Menurutnya, jatuhnya bo

CERITA PENDEK YANG INSPIRATIF

Gambar
5 Cerita Pendek yang Dapat Memotivasi dan Menginspirasi Anda Bacalah 5 cerita pendek yang dapat memotivasi dan menginspirasi anda tentang kehidupan berikut ini, cerita yang akan membuat anda tersenyum setelah anda mengambil hikmahnya. 1. Setiap orang Memiliki Kisah Hidup Seorang lelaki berusia 24 tahun sedang berada di kereta api bersama dengan ayahnya. Ia melihat keluar melalui jendela kereta api dan berteriak, “Ayah, lihat pohon-pohon itu berjalan!” Ayahnya tersenyum, namun pasangan muda yang duduk di dekatnya, memandang perilaku kekanak-kanakan lelaki yang berusia 24 tahun dengan kasihan. Tiba-tiba lelaki tersebut kembali berseru … “Ayah, awan itu terlihat berlari mengejar kita!” Pasangan ini tidak bisa menahan rasa risih mereka dan berkata kepada orang tua lelaki tersebut, “Mengapa anda tidak membawa anak anda ke dokter ahli jiwa?” Orang tua itu tersenyum dan berkata… “Saya sudah membawanya ke dokter, dan kami baru saja pulang dari Rumah Sakit. Anak saya buta sejak lahir,

Najwa Shihab dan Kisah Pilu Tsunami Aceh

Gambar
Presenter kondang Najwa Shibab resmi mengundurkan diri dari stasiun televisi nasional, Metro TV. Keputusan itu disampaikan Najwa dalam akun instagram pribadinya, @najwashihab, Selasa 8 Agustus 2017. "Menjadi reporter Metro TV pada bulan Agustus 2000, perjalanan saya bersama Metro TV juga akan berakhir pada bulan yang sama. Ini adalah Agustus penghabisan," tulis Najwa Shihab. Berkarier selama 17 tahun di ranah media, memberikan banyak kenangan dan pengalaman bagi putri Quraish Shihab ini. Beragam kondisi telah ia lalui saat bertugas untuk memberikan informasi teraktual kepada pemirsa di seluruh Indonesia. Salah satu tugas yang mengesankan Najwa yaitu kala meliput gempa Aceh. Pada Minggu, 26 Desember 2004, Aceh dan Nias dilanda gempa dahsyat. Saat itu, Najwa menjadi asisten produser di Today’s Dialogue. Kejadian itu direncanakan akan menjadi tema perbincangan pada acara tersebut. Namun, ia berpikir akan lebih mengena jika ada yang pergi ke lapangan. Najwa pun bergerak cep